Kolom Iklan

Senin, 16 Juni 2008

Anda ingin browsing Internet lebih cepat?

Anda ingin browsing Internet lebih cepat? kali ini saya akan mengungkap kan rahasia bagaimana mempercepat koneksi browsing anda ke internet dengan stabil tentunya.

Cara ini sangat bermanfaat bagi anda yang memiliki koneksi internet yang terbatas seperti apabila anda menggunakan koneksi XL-GPRS, Telkom Speedy dan lain sebagainya. seperti yang sudah saya coba sebelumnya tip ini hanya bermanfaat untuk browsing saja tidak untuk download lain sebagainya karena ada beberapa hal yang menjadi pengecualian seperti yang akan saya jelaskan berikut ini.

Sebenarnya prinsip kerjanya mirip dengan web accelerator terkenal seperti Nitro atau Onspeed, yaitu dengan metode tunneling. banyak keuntungan yang bisa di dapatkan dari metode ini contohnya:

  1. Kestabilan kecepatan akselerasi koneksi browsing anda ke internet.
  2. Keamanan data dan anonimitas lokasi anda di internet.
  3. Dapat mengakses situs yang telah di blok oleh firewall/proxy server.

kenapa bisa terjadi seperti itu?

Koneksi bisa menjadi lebih cepat karena:

  1. Dikompresi / dipadatkan secara otomatis.
  2. Tidak perlu berkali-kali konek ulang ke berbagai situs, karena selalu sudah konek ke tunnel tersebut.
  3. Semua overhead protokol HTTP dikerjakan oleh server tunneling.

Hal-hal apa saja yang dibutuhkan untuk dapat menggunakan metode tunneling ini:

  1. Dedicated Server (karena untuk dapat melakukan tunneling di butuhkan akses ssh)
  2. SSH client, putty untuk windows dan openssh untuk linux/unix.
  3. Konfigurasi browser untuk menggunakan SOCKS proxy pada localhost (firefox/IE)

OK, apabila hal-hal tersebut diatas telah di penuhi maka dapat langsung di praktekan caranya, untuk test ini saya menggunakan 2 server, 1 private server (kenceng@relaxserver.net) dan server milik pak Herry : net@cepat.abangadek.com.

Langkah 1




sebagai catatan apabila anda menggunakan OS windows copykan file putty ke folder c:windows terlebih dahulu agar memudahkan penggunaan nantinya contohnya:

putty -P 222 -N -D 2007 -C net@cepat.abangadek.com

apabila anda menggunakan Linux/Unix dapat mengetikan command berikut pada sheel promt:

ssh -o “CompressionLevel=9″ -C -D 2007 -p 222 -N net@cepat.abangadek.com

proses tersebut nantinya akan menanyakan password ketikan “cepat123″ sebagai passwordnya, jika tidak ada pesan yang muncul setelah itu maka anda telah berhasil terkoneksi ke server.

Langkah 2

Mengubah konfigurasi browser anda agar menggunakan SOCKS proxy melalui Tunnel ke server. contohnya sebagai berikut:

Mozilla Firefox

Internet Explorer

Pilih menu Tools - Options,
klik tab Connections,
klik tombol LAN Settings,
enable “use a proxy server”, lalu klik Advanced,
isi seperti di ilustrasi di bawah ini, lalu klik OK.

(pada intinya, arahkan agar browser menggunakanset-tunnel-ie SOCKS proxy di localhost, port 2007)

Selesai ! Selamat menikmati browsing Internet yang lebih cepat dan stabil !
Semoga dapat membantu kelancaran aktivitas Anda sehari-hari :)

catatan : Metode ini dapat pula digunakan untuk koneksi-koneksi GPRS/3G atau Telkom Speedy agar browsing terasa lebih cepat dan stabil, secara tidak disadari pula akan menghemat jatah quota download atau upload anda karena koneksi dengan menggunakan metode tunneling ini melalui proses kompresi terlebih dahulu.


Tidak ada komentar: